Seperti yang diketahui, bisnis pulsa merupakan suatu usaha yang cukup menguntungkan. Pasalnya, modal yang dikeluarkan tidak begitu besar, namun untung yang diberikan terbilang lumayan. Melihat hal tersebut, tak heran jika informasi terkait Cara menjadi agen pulsa sangat diminati oleh masyarakat.
Setiap orang bisa menjadi agen pulsa dengan mudah. Modal yang dipersiapkan jugatidak begitu besar. Bahkan, hanya dengan uang Rp 100 ribuan saja setiap orang bisa memulai bisnis pulsa. Disamping itu, tidak ada juga persyaratan khusus untuk menjadi seorang agen pulsa. Semua orang bisa mendaftar asalkan memiliki jiwa yang tekun, jujur, serta ulet dalam mengembangkan jaringan bisnis jualan pulsa ini.
Syarat yang harus Anda penuhi untuk menjadi seorang agen pulsa hanyalah memiliki sebuah ponsel yang dapat dipakai untuk mengirim sms.
Cara menjadi agen pulsa sangatlah mudah. Apalagi sudah banyak situs-situs online yang menyediakan layanan untuk Anda yang ingin menjadi agen pulsa. Dan biasanya, situs online tersebut menawarkan paket pendaftaran secara gratis. Sehingga sangat memudahkan Anda untuk memulai usaha bisnis pulsa. Yang perlu Anda persiapkan hanyalah sejumlah uang untuk saldo pulsa pertama serta handphone.
Tertarik menjadi seorang agen pulsa? Berikut ini adalah cara yang bisa Anda lakukan:
1. Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah melakukan pendaftaran. Caranya cukup mudah. Anda hanya perlu mengirimkan SMS ke penyedia layanan untuk menjadi agen pulsa dengan format yang telah ditentukan oleh situs tersebut, misalnya “Nama+Alamat”.Umumnya proses pendaftaran ini gratis, sehingga Anda hanya perlu membayar saldo pertama.
2. Apabila proses pendaftaran telah selesai dilakukan, Anda akan diberikan pin default yang digunakan untuk pengisian pulsa nantinya. Sebaiknya, Anda ganti pon tersebut dengan pin yang Anda pikir aman dan tidak diketahui oleh orang lain. Disamping itu, jangan pernah Anda berikan pin kepada orang lain. Pihak server tidak akan pernah menanyakan tentang Pin Anda
3. Sampai tahap ini, Anda masih belum bisa menjual pulsa karena saldo Anda masih belum diisi. Meskipun begitu, Anda sudah bisa mendaftarkan orang lain untuk menjadi downline, mengecek saldo dan lain-lain.
4. Untuk mendapatkan saldo pulsa semua operator, Anda harus melakukan deposit dengan saldo minimum yang sudah ditentukan.
5. Setelah mendapatkan saldo, barulah Anda bisa melakukan transaksi untuk pembelian berbagai jenis pulsa seperti pulsa listrik, pulsa operator dan lain sebagainya.
Cara menjadi seorang agen pulsa diatas sangatlah mudah bukan?
Dengan begitu, Anda bisa memulai bisnis jual beli pulsa dengan mudah dan lancar meski menggunakan modal yang minim sekalipun.
Demikian sedikit informasi mengenai Cara menjadi agen pulsa. Semoga dapat membantu Anda yang berencana untuk menjadi agen pulsa.
0 Response to "Cara Menjadi Agen Pulsa dengan Mudah"
Posting Komentar